JAMBI — Bertempat di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Kontingen Daerah Jambi untuk Perkemahan Bakti Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti (Pertikawan) Nasional II Tahun 2024 resmi dilepas oleh Asisten II selaku Anggota Mabida Gerakan Pramuka Jambi Kakak Johansyah, SE., ME., Sabtu, 21 September 2024.
Sebanyak 32 peserta Pertikawan Nasional Kontingen Jambi akan mengikuti kegiatan mulai 23 sampai dengan 29 Sepember 2024 di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur.
Kak Johansyah, SE., ME menyampaikan bahwa Pertikawan Nasional merupakan salah satu wadah pertemuan bagi Pramuka Penegak dan Pandega yang tergabung dalam Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti di seluruh Indonesia yang dilaksanakan setiap 5 (lima) tahun sekali.
Kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan potensi Sumber Daya Manusia, mengembangkan persaudaraan melalui kegiatan yang atraktif, inovatif, kreatif, dan progresif.
“Melalui Pertikawan Nasional Tahun 2024 diharapkan seluruh peserta mampu meningkatkan kualitas diri selaku Pramuka, menjadi promotor kebudayaan dan keberagaman daerah asalnya, menjadi duta-duta penjaga kelestarian alam dan lingkungan masa depan Indonesia,” ujar Kak Johansyah mewakili Gubernur Jambi.
Pihaknya menegaskan, Kontingen Jambi merupakan pemegang prestasi pada kegiatan ini. Kontingen Jambi pemegang piala tetap Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan atas prestasi gemilang 3 kali berturut-turut sebagai juara umum perkemahan ini.
Kak Johansyah berharap semoga peserta dan seluruh unsur kontingen dari Jambi pada Pertikawan Nasional II Tahun 2024 diberikan kelancaran, kemudahan, dan kesehatan.
__
Humas Kwarda Jambi